Tahukah
anda makanan apa yang paling spesial dan wajib dicoba ketika
berkunjung di Sulawesi Tengah? Jawabannya adalah Sayur Kelor...
Sayur kelor begitu identik dengan masyarakat didaerah ini, selain rasanya nikmat sayur ini juga sudah menjadi makanan sehari-hari masyarakat khususnya penduduk asli Propinsi Sulteng. Begitu fenomenal nya makanan... ini sehingga setiap tamu yang datang ke Sulteng wajib mencicipinya. Bahkan ada anggapan mereka yang sudah makan sayur kelor tidak akan pernah lupa dengan daerah ini dan besar kemungkinan akan kembali lagi.
Sayur kelor adalah sebagian dari sekian banyak nya sayuran yang namanya di identikkan dengan hal-hal yang berbau mistis. Bukan lagi berita baru jika ada yang beranggapan mengkonsumsi sayuran ini akan menghilangkan “susuk” yakni sejenis benda atau ritual magis yang kerap dikait-kaitkan dengan penunjang daya pikat orang lain bagi pemakainya.
Selain itu daun kelor juga kerap dijadikan alat penanggkal gendam pelet atau dipakai sebagai salah satu bahan untuk memandikan mayat. Mitos seperti ini tentunya bukan tidak beralasan, dikalangan masyarakat hal seperti ini telah menjadi buah bibir sejak lama.
Tapi, di daerah Sulawesi Tengah sayur kelor merupakan makanan wajib yang di idolai oleh semua kalangan. Selain mudah didapatkan, untuk menyajikan sayur kelor yang rasanya lezat bukanlah hal yang sulit. Cukup dengan menggunakan bawang merah, lombok, garam, santan kelapa serta penyedap rasa, sayur kelor sudah terasa maknyus. Apa lagi jika ditambah dengan ikan asin, pisang muda, menikmati sajian sayur kelor yang disantap bersama nasi jagung sungguh sulit untuk diungkapkan dengan kata apapun kenikmatannya.
Mitos dan kelezatan sayur kelor adalah kisah unik dan selalu menarik untuk dibahas, dan layak dicoba.
Diposkan oleh Navatu Clothing
Sayur kelor begitu identik dengan masyarakat didaerah ini, selain rasanya nikmat sayur ini juga sudah menjadi makanan sehari-hari masyarakat khususnya penduduk asli Propinsi Sulteng. Begitu fenomenal nya makanan... ini sehingga setiap tamu yang datang ke Sulteng wajib mencicipinya. Bahkan ada anggapan mereka yang sudah makan sayur kelor tidak akan pernah lupa dengan daerah ini dan besar kemungkinan akan kembali lagi.
Sayur kelor adalah sebagian dari sekian banyak nya sayuran yang namanya di identikkan dengan hal-hal yang berbau mistis. Bukan lagi berita baru jika ada yang beranggapan mengkonsumsi sayuran ini akan menghilangkan “susuk” yakni sejenis benda atau ritual magis yang kerap dikait-kaitkan dengan penunjang daya pikat orang lain bagi pemakainya.
Selain itu daun kelor juga kerap dijadikan alat penanggkal gendam pelet atau dipakai sebagai salah satu bahan untuk memandikan mayat. Mitos seperti ini tentunya bukan tidak beralasan, dikalangan masyarakat hal seperti ini telah menjadi buah bibir sejak lama.
Tapi, di daerah Sulawesi Tengah sayur kelor merupakan makanan wajib yang di idolai oleh semua kalangan. Selain mudah didapatkan, untuk menyajikan sayur kelor yang rasanya lezat bukanlah hal yang sulit. Cukup dengan menggunakan bawang merah, lombok, garam, santan kelapa serta penyedap rasa, sayur kelor sudah terasa maknyus. Apa lagi jika ditambah dengan ikan asin, pisang muda, menikmati sajian sayur kelor yang disantap bersama nasi jagung sungguh sulit untuk diungkapkan dengan kata apapun kenikmatannya.
Mitos dan kelezatan sayur kelor adalah kisah unik dan selalu menarik untuk dibahas, dan layak dicoba.
Diposkan oleh Navatu Clothing